CEPAT PULIH CAHYA SUPRIADI
CEPAT PULIH CAHYA SUPRIADI

Kemenangan 5-1 Tim Nasional U-20 atas Hong Kong dalam laga kedua Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (16/9/2022) malam, harus dibayar mahal. Penjaga gawang utama Garuda Muda, Cahya Supriadi harus meninggalkan lapangan lebih cepat dengan ambulans.


Kiper yang berstatus sebagai pemain Persija Jakarta itu berbenturan dengan rekan satu timnya, Rahmat Beri, pada menit ke-58. Lutut dari Beri secara tidak sengaja mengenai kepala Cahya. 


Kepala Tim Medis PSSI, dr. Syarif Alwi, mengatakan bahwa kondisi Cahya saat ini sudah stabil.


“Setelah dilakukan observasi, pemeriksaan CT scan, foto rontgen di kepala, serta dikonsultasikan dengan dokter bedah syaraf, hasilnya menunjukkan Cahya dalam keadaan baik. Saat ini kondisinya sudah sadar dan stabil,” tutur dr. Syarif.


Sementara itu, salah satu rekan Cahya di Timnas dan Persija, Alfriyanto Nico Saputro berharap pemain kelahiran Karawang Barat 19 tahun lalu itu bisa lekas pulih dan kembali ke lapangan.


“Buat teman saya, Cahya, semoga lekas pulih dan semoga bisa berjuang kembali bersama-sama. Kami semua mendoakan yang terbaik,” ucap Nico yang berhasil mencetak satu gol ke gawang Hongkong itu.