ILHAM RIO FAHMI: TIMNAS U-23 HARUS JAGA MOMENTUM USAI KALAHKAN AUSTRALIA
ILHAM RIO FAHMI: TIMNAS U-23 HARUS JAGA MOMENTUM USAI KALAHKAN AUSTRALIA

Indonesia sukses meraih poin penuh pada laga kedua Grup A Piala Asia U-23 2024. Melawan Australia di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Kamis (18/4/2024) malam, Timnas U-23 menang tipis 1-0.


Gol berhasil dicetak di pengujung laga babak pertama lewat tandukan Komang Teguh. Ia memanfaatkan laju bola hasil sepakan Nathan Tjoe-A-On dan membelokannya dengan kepalanya.


Setelahnya, Garuda Muda selalu sukses mengantisipasi seluruh serangan Australia hingga peluit akhir dibunyikan. Skor berakhir 1-0 untuk kemenangan Indonesia.


Hasil positif ini membuat Timnas bertengger diposisi kedua dengan tiga poin dibawah Qatar yang memiliki enam poin. Sementara itu, Australia dan Yordania masing-masing memiliki satu poin.


Dalam kemenangan 1-0 atas Australia, dua pemain Persija, Rizky Ridho dan Muhammad Ferarri bermain selama 90 menit. Ilham Rio Fahmi masuk menggantikan Fajar Fathur Rahman pada menit 77’. Di sisi lain, dua pemain muda lainnya Muhammad Rayhan Hannan dan Dony Tri Pamungkas duduk di bangku cadangan. 


Rio mengaku bersyukur ia dan kolega bisa memberikan tiga poin untuk Indonesia. Terlebih Australia merupakan tim yang lebih diunggulkan di laga itu.


“Alhamdulillah kami bisa menang melawan Australia. Semua sudah bekerja keras, dan sangat bersyukur apa yang kami rencanakan bisa berbuah hasil positif,” ujar Rio.


Pemain asli Banjarnegara itu ingin menjaga momentum kemenangan ini sebagai modal melawan Yordania pada Minggu (21/4/2024) pukul 22.30 WIB.


“Kemenangan ini harus dijaga momentumnya untuk laga berikutnya. Sebab, melawan Yordania akan menjadi partai penentu Timnas,” katanya lagi.


Yok bisa yok, Mas Karyo!