KONDISI TERKINI PERSIJA JELANG LAGA VS PERSELA
KONDISI TERKINI PERSIJA JELANG LAGA VS PERSELA

Persija akan turun tanpa kekuatan terbaiknya dalam laga vs Persela di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (15/1/2022), pukul 19.00 WIB. Sebab, Adrianus Dwiki Arya tak bisa tampil akibat hukuman kartu merah yang ia dapat di pertandingan sebelumnya (vs Persipura).


Sebelumnya Dwiki telah menjadi andalan pelatih Angelo Alessio dalam 16 partai. Sebanyak 12 di antaranya turun sebagai starter.


Selain itu, Novri Setiawan kondisinya sedang tidak fit karena flu. Ada kemungkinan dirinya tak bisa tampil.


Namun, ada dua kabar positif menjelang partai kontra Persela, yaitu berkaitan dengan Rohit Chand dan Syahrian Abimanyu.


Rohit kondisinya mulai membaik setelah dalam dua partai sebelumnya tak bisa tampil karena masih dalam pemulihan cedera lutut.


“Mengenai kondisi Rohit Chand dalam dua hari terakhir semakin membaik. Jika memungkinkan dia akan bermain di pertandingan. Sangat penting saat ini memiliki seorang Rohit Chand dalam pertandingan karena dia memberikan keseimbangan di lini tengah,” tutur Angelo Alessio, pelatih Persija.


Sementara itu, Abimanyu telah bergabung bersama tim pada Jumat (10/1/2022). Dirinya pun telah ambil bagian dalam official training Persija.


“Saya perlu melihat sejauh mana kondisi dia dan bagaimana dia akan fit dalam tim kami sebelum dia bermain. Setelah hari ini (10/1/2022) baru kami akan tahu apakah Abimanyu siap untuk besok (11/1/2022), apakah dia  bisa masuk line up atau tidak,” ucap Angelo lagi.