PANPEL PERSIJA MAKIN SIAP SAMBUT LANJUTAN LIGA 1 2022/2023
PANPEL PERSIJA MAKIN SIAP SAMBUT LANJUTAN LIGA 1 2022/2023

Seluruh elemen Persija Jakarta sangat siap dalam menyambut lanjutan Liga 1 2022/2023. Tak hanya tim yang dikomandoi pelatih Thomas Doll saja, tapi juga Panitia Pelaksana (Panpel) pertandingan yang bertugas di setiap laga kandang.


Lima perwakilan Panpel Macan Kemayoran baru saja mengikuti Sosialisasi Peraturan Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Sepak Bola di The Sultan Hotel, Jakarta, pada 23–25 November 2022. Acara tersebut merupakan inisiasi dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk menyukseskan setiap gelaran pertandingan, terutama dari aspek keamanan. 


Delegasi yang dikirim Persija adalah Ketua Panpel, General Coordinator, Medical Officer, Media Officer, Security Officer, dan Medical Officer. Mereka mendapatkan ilmu baru yang dapat berguna untuk memantapkan persiapan pertandingan kandang Persija. 


Pertama terkait Protokol Kesehatan Penyelenggaraan Pertandingan dari Kementrian Kesehatan. Topik pembahasannya terdiri dari kebijakan kesehatan pada penyelenggaraan kejuaraan olahraga, prinsip protokol kesehatan, dan rencana kesiagaan kegawatdaruratan medis.


Kedua soal Regulasi Keamanan dan Keselamatan dari PSSI. Materinya adalah penerapan zonasi stadion, alur pikir penilaian kerawanan, aspek keselamatan dan keamanan, serta waktu keamanan.


Ketiga berkaitan dengan Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga dari POLRI. Topik-topiknya adalah tugas pokok SOPS Polri dalam pengamanan kompetisi olahraga dan sosialisasi Peraturan Polisi Nomor 10 Tahun 2022 tentang Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga yang telah ditetapkan pada 28 Oktober 2022.




Keempat adalah Infrastruktur Olahraga dari Kementrian PUPR. Isi pembahasannya terdiri dari regulasi peraturan, metode evaluasi dan daftar simak, hasil evaluasi infrastruktur persepakbolaan, serta Sertifikat Laik Fungsi (SLF)


Keempat materi itu dimatangkan lagi dalam agenda simulasi keamanan di Stadion Madya, Jakarta.


Presiden Persija, Mohamad Prapanca, bangga Panpel Macan Kemayoran bisa ambil bagian dalam agenda tersebut.


“Kami tentu sangat senang Panpel kami mendapatkan ilmu-ilmu baru dalam menyiapkan sebuah pertandingan. Kami berharap mereka bisa menaikan kualitas di segala aspek yang berkaitan dengan laga kandang. Dimulai dari keamanan hingga kenyamanan bagi setiap orang yang hadir di stadion,” ucap Prapanca.