Persija U-18 meraih dua hasil imbang dalam laga ketujuh dan kedelapan Grup A Elite Pro Academy (EPA) U-18 di Persita Training Ground, Tangerang, pada pekan ini, Sabtu (19/10/2024) dan Minggu (20/10/2024).
Pada laga kesembilan, Persija U-18 besutan Bblitz tarigan imbang 0-0. Pada laga kedelapan, Tim U-18 tertinggal dua gol terlebih dahulu melalui Reyvan Rezqi Ilahi (14') dan Ryan Pamungkas (31'). Namun mereka mampu bangkit hingga menyamakan kedudukan melalui Andi Muhammad Zinedine Yazid (40') dan Riski Aditya (74').
“Penampilan tim Persija U-18 di pertandingan kedua menurut saya tampil bagus. Hanya di babak pertama pemain kehilangan konsentrasi meskipun cukup banyak menciptakan peluang tapi tidak berbuah gol,” tuturnya Bblitz selepas aga.
Motivasi tinggi menjadi faktor utama dari keberhasilan menyamakan skor. Para pemain tampil bagus dan mempunyai motivasi tinggi untuk meraih poin penuh di laga kedua.
“Memang hasil akhir di pertandingan kedua bermain draw 2-2. Kami tim pelatih memberikan apresiasi positif perjuangan para pemain di babak kedua setelah tertinggal dua gol di babak pertama. Saya dan staf pelatih menaruh hormat dengan perjuangan para pemain sampai peluit akhir dibunyikan,” kata mantan pelatih Delta Sidoarjo itu.