SAATNYA MELANJUTKAN TIGA POIN DI KANDANG
SAATNYA MELANJUTKAN TIGA POIN DI KANDANG

Tinggal lima pertandingan yang tersisa di Liga 1 2024/2025. Dalam kesempatan itu, Persija akan terus berupaya agar bisa mengakhiri musim di top empat.


Sejatinya, hingga pekan ke-29 saat ini Macan Kemayoran sudah berada di posisi keempat. Total 47 poin berhasil dikoleksi dari 13 kemenangan serta delapan hasil imbang dan kalah.


Meski begitu, posisi Persija rawan tergeser. Sebab, persaingan untuk memperebutkan empat besar sangat ketat. Malut United yang berada di peringkat kelima saja memiliki poin yang sama. Sementara itu, dengan posisi ke-11 terpaut hanya enam poin.


Itulah tantangan yang harus dilewati oleh tim besutan Carlos Pena tersebut.


“Tentu empat besar target kami. Tapi kami fokus laga demi laga. Seperti saat melawan Persik, kami fokus mendapakan tiga poin. Saya harap dimulai dari kemenangan atas Persik berlanjut ke laga kandang,” tutur Maciej Gajos, gelandang Persija. 


“Target selanjutnya adalah tiga poin di kandang. Jadi harus tingkatkan konsentrasi di setiap pertandingan,” katanya lagi.