Duel seru akan tersaji di laga lanjutan Grup A Elite Pro Academy (EPA) LIGA 1 2024/2025 pada akhir pekan ini, Sabtu – Minggu (5-6/10/2024). Persija U-18 bertamu ke kandang Persita U-18 di lapangan luar Stadion Indomilk Arena, Tangerang, pukul 09.30 WIB.
Persiapan demi persiapan terus dilakukan penggawa Macan Muda guna melanjutkan tren positif di laga pembuka. Kepercayaan diri tinggi pun muncul dibenak pemain mengingat kemenangan 1-0 dan 5-1 atas PSBS Biak U-18 pekan lalu.
"Persiapan seperti biasa karena di level usia muda susah ditebak permainannya karena bisa saja konsisten bisa tidak. Intinya persiapan sama saja seperti menghadapi tim lainnya," ujar pelatih Bblitz Tarigan, pelatih Persija U-18.
Target mencuri poin maksimal diusung oleh Fernanda dkk. di laga ini. Secara lugas Bblitz menyatakan tim besutannya siap mengambil poin di kandang Persita U-18.
"Kami sudah sering bertemu di sesi uji tanding melawan Persita U-18. Saya optimistis meraih poin di kandang mereka. Mudah-mudahan di pertandingan nanti pemain bisa menerapkan skema yang sudah dipersiapkan dalam game plan tim pelatih,” tuturnya.
“Tim pelatih selalu memotivasi pemain untuk lebih percaya diri dan menikmati jalannya pertandingan sehingga bisa tampil maksimal untuk ambil poin di kandang lawan,” kata Bblitz lagi.