SEJARAH HARI INI: PERSIJA MENANG BESAR ATAS ARMY UNITED (2013)
SEJARAH HARI INI: PERSIJA MENANG BESAR ATAS ARMY UNITED (2013)
Hari ini, tepatnya 7 tahun yang lalu, Persija Jakarta berkesempatan beruji coba melawan wakil dari Thailand, Army United dalam tajuk Trofeo Persija. Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Macan Kemayoran sukses menang 4-1. Dari awal laga, tim asuhan Benny Dollo tersebut sudah memberi tekanan pada tim lawan. Beberapa kali peluang melalui Rudi Setiawan maupun striker asing, Sakha Bangura dilancarkan, akan tetapi kiper lawan, Watthana Phong, masih bermain cukup baik di bawah mistar gawang. Persija akhirnya bisa memecah kebuntuan pada menit ke-37 melalui tendangan penalti yang dieksekusi dengan baik oleh Sakha Bangura. Penalti itu pun didapat setelah Agung Supriyanto dilanggar oleh Watthana Phong di kotak penalti. Skor 1-0 untuk Persija bertahan hingga wasit meniup peluit babak pertama usai. Pada babak kedua, Fabiano Beltrame sukses menggandakan skor pada menit ke-54 lewat tendangan bebas. Syahrizal semakin memperbesar keunggulan tim ibu kota menjadi 3-0 lewat golnya pada menit ke-60. Meski sudah unggul, Persija yang mengincar kemenangan minimal delapan gol tetap tampil menyerang. Akhirnya Rachmat Afandi mencetak gol menjadi 4-0 pada menit ke-75. Ini menjadi gol terakhir Persija di pertandingan tersebut. Army United hanya bisa mencetak sebiji gol pada menit ke-90 melalui tendangan bebas Niphon Kamtong. Meski menang Persija gagal mempertahankan gelar Trofeo Persija untuk ketiga kalinya. Pasalnya, Persija masih kalah selisih gol dari Arema yang juga mengoleksi poin 6 dari dua laga yang telah dijalani. Susunan pemain Persija: 26-Andrittany Ardhiyasa; 15-Fabiano Beltrame, 33-Syahrizal, 34-Mardiansyah/14-Ismed Sofyan ('36), 13-Firmansyah; 22 Ferry Komul/21-Amarzukih ('36), 32-Rohit Chand, 9-Rudi Setiawan, 77-Abduh Lestaluhu/88-Elie Aiboy ('46); 19-Agung Supriyanto/11-Rachmat Afandi ('46), 90-Shaka Bangura.