FOKUS HAL INI, EPA PERSIJA BELUM FOKUS KOMPETISI
FOKUS HAL INI, EPA PERSIJA BELUM FOKUS KOMPETISI
Tim Elite Pro Academy Persija Jakarta masih belum terlalu fokus persiapan kompetisi. Apalagi kepastian kompetisi hingga kini belum ada dari PSSI. Tim Kepelatihan EPA Persija masih meningkatkan kualitas individu terutama soal passing, pengambilan keputusan saat mendapatkan bola maupun menerima bola serta memanfaatkan ruang kosong untuk membangun serangan. Hal ini dilakukan agar kualiitas permainan anak-anak bisa meningkat mengingat itu jadi modal nantinya bila kompetisi Elite Pro Academy. Mengingat ini juga akan dipakai nantinya di pola permainan. “Ya kami lakukan perlahan-lahan, agar anak sekali lagi terbiasa. Kami akan bangun semua hal di dalamnya agar bisa tampil semaksimal mungkin," ujar Sofyan Hadi. Program latihan tim EPA Persija asih digelar tiga kali dalam sepekan. Pada kali ini ada perubahan pembagian tim bila sebelumnya ada empat tim kini ditambah menjadi lima tim.