JAKARTA- Persija Jakarta kembali menggelar latihan usai berlaga di Piala Gubernur Jatim 2020. Latihan kali ini digelar di pusat kebugaran Elite Club Epicentrum, Kuningan, Jakarta (25/2).
Tim Pelatih Macan Kemayoran memilih latihan fitness guna mengembalikan kebugaran usai berlaga di Piala Gubernur Jatim 2020.
Pelatih Sergio Farias menyatakan telah puas dengan kekompakan dan teknik para pemain. Saat ini Ia berfokus kepada kondisi fisik pemain usai ditempa turnamen pramusim.
"Turnamen Piala Gubernur Jawa Timur 2020 sangat padat. Kami harus mengembalikan kondisi fisik mereka sebelum bergulirnya liga," ujar Farias.
Persija Jakarta akan membuka Shopee Liga 1 2020 kala menjamu Borneo FC (1/3). Partai itu menandakan debut Sergio Farias dan anak asuhannya dalam mengembalikan kejayaan Macan Kemayoran.