PERSIJA PUAS LAUNCHING TEAM DAN JERSEY BERJALAN SUKSES
PERSIJA PUAS LAUNCHING TEAM DAN JERSEY BERJALAN SUKSES
JAKARTA- Launching team dan jersey Persija Jakarta (23/2) berlangsung meriah. Sejumlah pertunjukan ditampilkan pada acara yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno tersebut. Prosesi Launching dibuka dengan dimatikannya lampu Stadion, sehingga hanya cahaya flash dari penonton yang menerangi GBK. Setelah itu masuk beriringan 13 panji besar yang dikibarkan oleh perwakilan The Jakmania. 11 bendera melambangkan jumlah gelar Macan Kemayoran, satu bendera Persija dan satu bendera Jakmania. Salah satu momen paling menyita perhatian adalah saat panitia memutar video yang disambungkan ke layar besar GBK menampilkan perjalanan sejumlah penggawa Persija menggunakan Moda Raya Terpadu Jakarta atau MRT dari Lebak Bulus menuju Istora. Diawali dengan adegan manajer Bambang Pamungkas mengenang masa-masa keemasan stadion Lebak Bulus dan berjumpa dengan Presiden Klub, Mohamad Prapanca. Lalu bertemu dengan Ryuji Utomo yang bergaya trendi dalam video tersebut. Hal yang unik ketika adegan Riko Simanjuntak tertinggal MRT dan berlari kencang menuju stasiun Fatmawati untuk menyusul rekan-rekannya. Sementara di sisi yang berbeda, Marko Simic tampil elegan berangkat dari stasiun Bundaran HI. Mereka pun berjumpa di stasiun Istora yang telah ditunggu Shahar Ginanjar. Setelah itu secara bersama-sama mereka menuju GBK dan bergabung dengan Marco Motta, Rohit Chand, Marc Klok serta Ramdani Lestaluhu. Momen ini mengundang decak kagum penonton yang hadir. Ketua launching team dan jersey Persija Andhika Suksmana menyatakan puas dengan acara ini. Hal ini tidak terlepas dari bantuan The Jakmania yang hadir di Stadion. "Syukur alhamdulillah acara lancar. Konsep launching memang melibatkan Jakmania dan idenya pasti di stadion dan menampikan pertandingan persahabatan dengan skuat baru," ujar Andhika Suksmana. "Semua proses berjalan cepat. Kita ketemu MRT hari Senin, memang sangat mepet. Kami coba berkonsep berbeda. Proses pengambilan video tersebut baru diselesaikan satu hari sebelum launching karena memang pekan lalu Persija berlaga di Piala Gubernur Jatim. Kami semua bersyukur semuanya puas, termasuk pihak Indosiar," Tutupnya.