Liga 1 2020
Jakarta-Presiden Persija Jakarta, Ferry Paulus menanggapi sejumlah kabar beredar terkait tidak diperpanjangnya kontrak Edson Tavares. Menurut Ferry Paulus, ada beberapa hal yang harus diluruskan.
Menurut pria yang akrab disapa FP ini, manajemen sejatinya menjalankan prosedur dengan tepat. Surat resmi yang menyatakan kontrak Edson tidak diperpanjang telah dikirimkan ke pelatih asal Brasil tersebut. Hal ini selalu dilakukan Persija sebagai klub profesional.
"Pastinya kami telah mengirim surat kepada Edson Tavares. Perihal pesan singkat (WA), itu dilakukan sebagai bentuk pertemanan dan komunikasi non formal. Selama ini kami dan Edson memang rutin berkomunikasi lewat pesan singkat," tutur FP.
FP berharap kondisi ini tidak berlarut. Menurutnya hal yang wajar ada pergantian pelatih di awal musim setelah melalui evaluasi dan berbagai pertimbangan lain.
"Tentunya kami melihat secara keseluruhan. Persija memiliki target juara di tahun depan. Berbagai aspek kami pertimbangkan salah satunya posisi pelatih," tutup Ferry Paulus.