Semusim yang lalu debut Sudirman sebagai caretaker Persija Jakarta berbuah manis. Dia berhasil memberikan kemenangan 1-0 untuk tim ibu kota kala bersua Barito Putera pada pekan ke-20 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Macan Kemayoran tampil cukup baik dan memberikan banyak ancaman kepada tamunya Barito Putera. Namun, tuan rumah masih kesulitan untuk menciptakan gol hingga waktu memasuki menit ke-20.
Sebaliknya, tim tamu gagal mengembangkan permainannya karena terus digempur oleh tuan rumah. Mereka acap kali kebingungan saat coba mengalirkan bola ke depan, tak jarang serangan-serangan mereka selalu terhenti di lapangan tengah. Beruntung, para pemain belakang Barito Putera masih tampil disiplin.
Tim ibu kota sebetulnya coba terus menekan an mencetak gol ke tim besutan Djadjang Nurdjaman di sisa waktu babak pertama. Hanya saja, mereka gagal mengubah keadaan. Keduanya pun harus puas mengakhiri babak pertama dengan skor sama kuat 0-0.
Memasuki babak kedua, Persija kembali menguasai jalannya laga. Usaha mereka pun tak sia-sia, karena Heri Susanto yang masuk menggantikan Novri Setiawan mampu mencatatkan namanya di papan skor dengan tendangannya pada menit ke-53 usai berhasil melakukan aksi individu di dalam kotak berbahaya.
Gol itu melecut motivasi para penggawa Persija untuk kembali mencetak gol. Mereka terus menekan pertahanan Barito Putera, tapi lagi-lagi para pemain Persija tak mampu memanfaatkan peluang dengan baik sehingga belum ada gol yang bisa diciptakan oleh Persija.
Sebaliknya, tim berjuluk Laskar Antasari pun beberapa kali memberikan ancaman ke jantung pertahanan Persija. Setali tiga uang, mereka pun memiliki kendala dalam urusan mengonversi gol. Walhasil, hingga laga selesai tak ada gol tercipta sehingga Persija menang dengan skor tipis 1-0 atas Barito Putera.
Susunan Pemain
Persija Jakarta (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Ismed Sofyan, Xandao, Fachruddin Aryanto, Tony Sucipto; Sandi Sute, Rohit Chand, Ramdani Lestaluhu; Novri Setiawan, Riko Simanjuntak, Marko Simic