SEJARAH HARI INI: PERSIJA TUMBANGKAN PERSITA DI BANTUL
SEJARAH HARI INI: PERSIJA TUMBANGKAN PERSITA DI BANTUL
Enam tahun lalu Persija Jakarta berhasil mengalahkan tuan rumah Persita Tangerang, skor 4-0, dalam lanjutan wilayah barat Indonesia Super League (ISL) 2014 di Stadion Sultan Agung, Bantul. Bermain di tempat netral tentunya menguntungkan Persija. Pertandingan baru berjalan lima menit, Ramdani Lestaluhu sudah berhasil menggetarkan jala Persita yang dikawal Yogi Triana. Ya, Ramdani berhasil memanfaatkan bola hasil tendangan bebas Ismed Sofyan yang gagal ditepis dengan baik oleh Yogi. Skor 1-0. Yogi kembali harus menerima gawangnya kebobolan pada menit ke-22. Itu setelah, dia gagal menepis dengan baik umpan mendatar yang dilepaskan Victor Pae. Ramdani yang berada di depan gawang, kembali memanfaatkan bola muntah tersebut untuk menjadi gol. Skor 2-0. Tim Pendekar Cisadane pun semakin tertekan. Sebaliknya, para penggawa Persija semakin mendominasi permainan. Ivan Bosnjak akhirnya kembali memperbesar keunggulan tim tamu pada menit ke-35, usai memanfaatkan umpan sundulan dari Ramdani. Skor 3-0 bertahan hingga babak pertama usai. Di babak kedua Persija menambah satu gol kembali melalui Boakay Foday pada menit ke-59 lewat penalti. Skor 4-0 bertahan hingga babak kedua berakhir. Susunan Pemain: Adixi; Dani Saputra, Ismed Sofyan, Ngurah Wahyu, Fabiano; Egi Melgiansyah, Ponaryo Astaman, Ramdani Lestaluhu; Victor Pae, Boakay Foday, Ivan Bosnjak