Banyak cara dilakukan para pemain Persija Jakarta demi mengisi waktu di tengah tidak adanya kompetisi saat ini. Ada yang kembali menghidupkan hobi lama di luar sepak bola, mengambil kursus kepelatihan, hingga membuka sekolah sepak bola. Tentunya semua kegiatan tersebut jadi pelengkap sambil menjalani menu latihan mandiri selama libur kompetisi.
Salah satu cerita unik muncul dari sosok Adixi Lenzivio. Sembari melakukan aktivitas latihan mandirinya, penjaga gawang berusia 28 tahun ini disibukkan dengan tugas barunya sebagai ayah.
Namun kesibukan mengurus anak pertama ini ternyata tidak jadi hambatan bagi Adixi untuk tetap produktif di masa pandemi. Demi menambah motivasinya dalam berlatih, Adixi menuangkan ide kreativitasnya lewat media sosial, yaitu dengan membuat konten di saluran YouTube dan juga podcast.
"Kegiatan saya selama libur yang pasti sekarang utamanya bantu mengurus anak. Selain itu, setelah liga berhenti, saya akhirnya memutuskan untuk membuat channel YouTube. Alasannya supaya saya bisa lebih termotivasi untuk menambah porsi latihan mandiri dan juga bahan evaluasi. Karena saat ini jujur sangat sulit untuk menjaga motivasi diri, apalagi belum ada kejelasan liga seperti saat ini," ujar Adixi.
Selain mulai memproduksi konten audio visual lewat channel YouTube dengan nama Alenz Training pada Januari 2021 lalu, Adixi juga sudah lebih dahulu memiliki saluran podcast dengan nama Adixi Talks. Konten podcast yang mulai diproduksinya sejak pertengahan 2020 ini, awalnya berisi obrolan santai di masa pandemi. Hal ini demi menyiasati kebosanannya ketika harus diam di rumah.
"Kalau podcast namanya Adixi Talks, itu awalnya saya buat untuk media ngobrol-ngobrol saja. Karena kan di masa pandemi ini tidak bisa bebas lagi pergi ke luar rumah untuk ngobrol. Akhirnya saya buat Adixi Talks untuk ngobrol dan mendengar cerita orang-orang yang memang menarik untuk diceritakan," tutup Adixi.