FAKTA PERSIJA: OSAS SAHA PEMAIN NATURALISASI PERTAMA PERSIJA YANG BERIKAN GELAR LIGA 1
FAKTA PERSIJA: OSAS SAHA PEMAIN NATURALISASI PERTAMA PERSIJA YANG BERIKAN GELAR LIGA 1

Kehadiran pemain naturalisasi tentunya menjadi tumpuan sebuah klub. Tak heran, ekspektasi tinggi selalu disematkan kepada mereka. Persija sendiri termasuk klub yang mengandalkan pemain naturalisasi.

Termasuk tentunya di musim 2020, di mana Persija merekrut satu pemain naturalisasi asal Brasil yakni Otavio Dutra. Bahkan tak hanya Dutra, Marc Klok yang saat ini proses naturalisasinya tinggal memasuki tahap akhir akan menyusul Dutra.

Menariknya, Persija sendiri memiliki satu pemain naturalisasi yang berhasil membawa Macan Kemayoran menjadi juara. Terutama saat menjadi kampiun di Liga 1 2018.

Sosok dimaksud adalah Osas Marvelous Saha. Osas memang baru menjadi bagian tim saat bursa transfer pertengahan musim. Namun kontribusi penyerang kelahiran Nigeria itu cukup nyata bagi Persija.

Selain menambah daya gedor Macan Kemayoran saat itu, mantan pemain Sriwijaya FC ini menjalankan 13 laga dan mengemas dua gol. Di akhir musim pun ia juga berhasil membawa Persija juara Liga 1 2018.