Laga melawan Sriwijaya FC pada 2018 di Stadion Wibawamukti, Cikarang dua musim lalu tentunya tidak bisa dilupakan oleh seorang Maman Abdurrahman. Maman memiliki peran penting pada laga itu.
Gol tunggal yang ia cetak di pengujung laga sekaligus memastikan tim berjulukan Macan Kemayoran itu menang 3-2. Kemenangan itu sekaligus mendekati Macan Kemayoran menjadi kampiun Liga 1 2018.
Sebelum gol itu terjadi, Persija Jakarta sempat unggul pada awal babak pertama lewat Marko Simic. Namun, Sriwijaya FC mampu membalas lewat Manuchekhr Dzhalilov pada menit ke-20.
Lalu 11 menit berselang, Ramdani Lestaluhu kembali membawa timnya unggul setelah tandukannya menjebol gawang yang dikawal Teja Paku Alam.
Laskar Wong Kito pun tidak pernah menyerah. Pada babak kedua, mereka sukses menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti Alan Henriques. Gol itu membuat pertandingan menjadi 2-2.
Beruntung sundulan Maman pada masa injury time memanfaatkan sepak pojok hasil kemelut di depan gawang Sriwijaya FC membuat Persija berpesta dan meraih kemenangan 3-2.
Kemenangan ini tentunya menjadi penting karena Persija saat itu sedang bersaing dengan PSM ditangga juara.Pada akhir musim, Persija Jakarta pun berhasil memastikan diri sebagai jawara Liga 1 2018. Gelar itu sekaligus mengobati dahaga pendukung Persija Jakarta yang telah menanti gelar juara selama 17 tahun. Sebab, terakhir kali Persija juara adalah pada musim 2001.