RAPOR EMPAT DEBUTAN PERSIJA DI LIGA 1 2022/2023
RAPOR EMPAT DEBUTAN PERSIJA DI LIGA 1 2022/2023

Liga 1 2022/2023 menjadi musim yang fantastis bagi empat pilar muda Persija. Mereka mendapatkan momen indah yang menjadi impian oleh banyak pemain belia, yaitu debut di liga profesional.


Ginanjar Wahyu Ramadhani, Frengky Deaner Missa, Sandi Arta Samosir, dan Cahya Supriadi menjadi empat nama yang menggapai kesempatan untuk debut di Liga 1 2022/2023. Perjuangan kerasnya selama sesi latihan mendapatkan kepercayaan pelatih Thomas Doll untuk ditunjukkan dalam pertandingan.


Ginanjar Wahyu Ramadhani


Ginanjar mendapatkan momen debutnya di laga pembuka musim 2022/2023, yaitu vs Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar (23/7/2022). 


Kini, striker berusia 19 tahun itu telah mencatatkan 18 penampilan dengan total menit main sebanyak 563 menit. Rincian aksi Ginanjar adalah dua kali starter dan 16 sebagai pengganti. Dari jumlah laga tersebut, ia menyumbakan satu gol kala bersua PSS (8/1/2023).


Frengky Deaner Missa


Sama seperti Ginanjar, Frengky dipercaya debut dalam partai pembuka musim 2022/2023, vs Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar (23/7/2022). 


Dalam sepanjang musim ini, bek sayap berusia 19 tahun itu telah bermain sebanyak 12 kali atau 520 menit. Frengky tampil lima kali sebagai starter dan tujuh kali sebagai pengganti. Meski sebagai bek, ia sempat mencatatkan namanya di papan skor saat berhadapan dengan Persis (31/7/2022).


Sandi Arta Samosir


Nama Sandi baru terdaftar sebagai skuad Persija di Liga 1 2022/2023 saat memasuki paruh musim kedua. Ia menjalani partai perdananya di liga profesional dalam pertandingan vs Persita di Stadion Indomilk Arena, Tangerang (28/3/2023).


Sandi telah memainkan delapan laga dengan 156 menit di musim debutnya. Semua pertandingan yang ia mainkan berawal dari bangku cadangan. Sayang dirinya belum menyumbangkan gol untuk Macan Kemayoran. 


Cahya Supriadi


Cahya Supriadi akhirnya mendapatkan momen debut di pengujung musim. Ia masuk sebagai pemain pengganti dalam laga kontra PSS di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta (15/4/2023).


“Alhamdulillah kemarin sempat merasakan debut pertama di liga profesional. Sebelum masuk lapangan mungkin ada rada nerveous karena banyaknya penonton yang hadir. Tapi sebenarnya itu bukan masalah karena justru adrenalin saya makin tinggi. Semoga ke depannya dapat menit bermain lebih dari tim pelatih dan harus kerja keras lagi di latihan,” ucap Cahya.


“Setelah laga selesai, saya merasa melebihi ekspektasi karena saya masuk menggantikan kapten Andritany (Ardhiyasa). Di situ saya merasa ‘wah kok banyak yang kasih standing applause buat kapten’. Semoga ke depannya bisa seperti beliau,” ujarnya lagi.