Rayhan Hannan mengungkapkan rasa syukurnya setelah Persija meraih hasil gemilang saat bersua PSIS di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Kamis (17/10/2024) malam.
Di laga tersebut, Macan Kemayoran menang 2-0 berkat gol dari Maciej Gajos dan Hannan. Gol Gajos tercipta dari hasil tendangan bebas.
Gol Hannan hadir setelah dirinya melakukan aksi menusuk kotak penalti lawan dan ditutup dengan sepakan keras. Laju bola langsung menghujam jaring gawang tanpa bisa dihalu oleh kiper PSIS.
“Yang pertama pastinya menang pada malam ini karena kerja keras tim yang kami lakukan dari dua pekan lalu,” kata Hannan pascalaga.
Selain itu, ia pun mengomentari bahwa gol ke gawang PSIS menjadi gol perdananya selama bersama tim senior di Liga 1.
“Untuk gol pertama saya berterima kasih banyak kepada pelatih, kepada ofisial, kepada semua teman-teman, dan kepada fan yang selalu mendukung tim ketika di bawah maupun di atas,” tutur pemain berusia 20 tahun itu lagi.
Di sisi lain, karena penampilan gemilangnya selama pertandingan, Hannan mendapatkan penghargaan sebagai Man of The Match di laga tersebut.