Tepat hari ini setahun lalu, Persija Jakarta resmi dilatih Sergio Farias pada musim 2020 setelah juru taktik asal Brasil itu sepakat untuk kontrak selama setahun dengan opsi perpanjangan.
Salah satu alasan manajemen Persija merekrut pelaih asal Brasil karena sosok Farias dinilai memiliki jejak kepelatihan yang bagus. Farias merupakan pelatih berpengalaman dengan prestasi internasional yang mentereng.
Salah satunya, dia pernah membawa klub Korea Selatan Pohang Steelers menjadi juara Liga Champions Asia pada tahun 2009.
Atas pencapaian itu, Sergio sempat dianugerahi gelar pelatih klub terbaik di Asia pada tahun 2010 yang melengkapi raihan individu pelatih terbaik Korea Selatan pada tahun 2007.
Sebelum mengikat kontrak dengan Persija, Sergio Farias menangani klub Mesir Tala'ea El Gaish SC pada musim 2019.