THOMAS DOLL CERITAKAN PENGALAMAN MELATIH Al-HILAL SAAT BULAN RAMADHAN
THOMAS DOLL CERITAKAN PENGALAMAN MELATIH Al-HILAL SAAT BULAN RAMADHAN

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sudah tak asing lagi melatih saat bulan puasa. Sebelumnya kala ia melatih klub Arab Saudi, Al-Hilal (2011/2012), ia telah merasakannya.


Jadi, kini saat menangani Persija yang komposisi timnya didominasi oleh pemain muslim yang berpuasa ia sudah tak kaget.


Pelatih kelahiran Malchin, Jerman, 56 tahun yang lalu itu menceritakan bahwa dirinya pernah melatih Al-Hilal pada pukul 22.00 waktu setempat.


“Saat saya bersama Al-Hilal, kami mempunyai sesi latihan yang cukup larut. Kadang bisa berlatih di pukul 10 malam,” ujar Thomas.


“Saya ingat waktu itu mereka berpuasa pada saat musim panas. Jadi kondisi saat itu sangat panas. Momen itu merupakan pertama kali saya melatih tim yang mayoritas berpuasa,” katanya lagi.


Dengan pengalamannya melatih tim Saudi Arabia tersebut, Thomas optimistis tak akan menemui kendala berarti di Persija di periode puasa saat ini.




“Pada saat itu mereka bisa menanganinya dengan baik. Sekarang bersama Persija saya pun sudah berbicara dengan pemain dan ini bukanlah pertama kalinya bagi mereka,” tuturnya.


Kini, Persija dijadwalkan akan terus melakukan latihan pada pukul 19.30 WIB untuk menyesuaikan kondisi para pemain Persija yang menunaikan ibadah puasa.


Menurut Thomas, saat ini momennya ideal karena berkompetisi dalam periode puasa tak akan lama. Total akan ada sekitar lima pertandingan sisa Liga 1 2022/2023 yang akan berlangsung pada bulan Ramadhan. 


“Lagipula hal ini tidak berlangsung lama karena mereka memulai puasa saat Liga 1 sudah akan selesai. Selain itu, mereka semua professional jadi tidak ada masalah jika mereka melakukan latihan di malam hari,” ucap Thomas.