THOMAS DOLL: SETIAP PEMAIN HARUS PUNYA KARAKTER
THOMAS DOLL: SETIAP PEMAIN HARUS PUNYA KARAKTER

Persija membawa pulang satu poin atas tuan rumah Persis pada pekan ke-14 Liga 1 2023/2024. Laga yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/9/2023) malam, itu berakhir dengan skor 2-2.


Laga tersebut berjalan dalam tensi tinggi. Total 12 kartu kuning di mana salah satunya termasuk kartu kuning kedua dikeluarkan oleh wasit Nendi Rohaendi.


Persis mendapatkan delapan kartu kuning plus kartu kuning kedua alias kartu merah untuk Jaimerson Xavier. Sementara Persija empat kartu kuning untuk pemain dan satu untuk pelatih Thomas Doll.


Saat ditemui di konferensi pers pascalaga, Thomas menyebutkan jika pemain asuhannya mempunyai karakteristik yang baik, maka mereka tidak akan terkena provokasi tim lawan.


“Menurut saya wajar saja para pemain Persis melakukan provokasi kepada pemain saya karena mereka ingin menghancurkan ritme permainan kami,” ujar Thomas.


“Tetapi jika para pemain kami memiliki karakteristik yang bagus dan mampu mengontrol jalannya pertandingan, pasti keributan dan ganjaran kartu kuning dari wasit tidak akan terjadi,” katanya lagi.


Pelatih berkebangsaan Jerman itu berharap bisa melihat para pemain Persija memperlihatkan karakter dan kepercayaan diri yang berbeda di laga-laga berikutnya.


“Saya tidak melihat adanya aura yang bagus dari setiap pemain. Mereka pun tidak menunjukkan kepercayaan diri setelah unggul jumlah pemain. Mereka lebih sering bermain dengan tatapan menunduk. Maka dari itu kami mendapat hasil imbang melawan Persis,” tutur Thomas.